Sebagai masyarakat bangsa Indonesia ini, kita harus menanamkan rasa optimisme bahwa kita bisa dan Indonesia akan terus melangkah kedepan. AFTA 2015 akan menjadikan kegiatan dibidang perdagangan yang sangat luar biasa. Masyarakat yang sudah atau akan berwirausaha akan segera berlomba-lomba untuk menghasilkan barang dan/atau jasa untuk mengikuti persaingan secara global ini. Indonesia harus menjadikan perdagangan bebas ini sebagai keuntungan buat Indonesia.
Adapun manfaat yang akan dihasilkan oleh adanya AFTA 2015 ialah :
a. Indonesia memiliki SDA (Sumber Daya Alam) yang berlimpah sehingga masyarakat akan lebih kreatif dan inovatif dalam menghadapi persaingan global ini;
b. Harga produk dari Negara lain sangat murah sehingga para wirausaha akan mendapatkan banyak investor untuk menghasilkan produk dengan biaya seminimal mungkin dan;
c. SDM (Sumber Daya Manusia) akan banyak dibutuhkan, sehingga akan mengurangi jumlah pengangguran.
AFTA 2015 merupakan peluang bagi Indonesia untuk menjadi Negara Emas dimana AFTA ini dapat dijadikan sesuatu yang menguntungkan bagi Indonesia. Indonesia Pasti Bisa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar